Wakil bupati saat menghadiri kegiatan Lomba Sampan, Sabtu (06/05/2023) di Desa Mungguk. |
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM.Wakil Bupati Sekadau, Subandrio membuka kegiatan lomba Sampan Bidar dalam rangka memeriahkan hari raya Idul fitri 1444 Hijriah tahun 2023, di desa Mungguk kecamatan Sekadau Hilir, Sabtu (6/5/2023).
Dalam sambutannya wakil Bupati Sekadau, menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau sangat mendukung kegiatan lomba Sampan Bidar ini.
"Kami selaku pemerintah Daerah kabupaten Sekadau sangat mendukung kegiatan lomba sampan bidar ini, dan kami berharap kedepannya kegiatan ini bisa dikemas dengan baik dan nantinya akan menjadi agenda rutin setiap tahunnya," ucap Subandrio.
Suban, sapaan akrab wabup Sekadau itu juga berpesan keadaan seluruh peserta lomba supaya menjunjung tinggi sportivitas dan menjaga kekompakan agar bisa menjadi juara.
"Saya berpesan kepada seluruh peserta lomba Sampan Bidar supaya menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding, jaga kekompakan dan semangat agar bisa menjadi juara," tutupnya.
Sementara itu pada kesempatan tersebut, ketua Panitia, Sutriyanak mengatakan, kegiatan lomba Sampan Bidar ini murni kegiatan olahraga untuk memeriahkan Idul Fitri 1444 Hijriah dengan di dukung oleh para sponsor dan donatur yang ada di kabupaten Sekadau.
"Kegiatan lomba Sampan Bidar ini adalah kegiatan olahraga untuk memeriahkan hati raya Idul Fitri 1444 Hijrah yang anggarannya didukung oleh para sponsor dan donatur yang ada di Kabupaten Sekadau," kata Sutriyanak.
"Saya berharap kepada seluruh peserta dapat menjaga kesehatan dan menjaga kondusifitas dalam melaksanakan bertanding," tambahnya. (tar).