Aron Sebut, Kader Posyandu Punya Andil Turunkan Angka Stunting Di Kabupaten Sekadau. - Faktapagi.com

Rabu, November 15, 2023

Aron Sebut, Kader Posyandu Punya Andil Turunkan Angka Stunting Di Kabupaten Sekadau.

 


Pemukulan Gong oleh Bupati Sekadau pada acara Kambing Kader Posyandu, Senin (15/11/2023) di Kateketik Sekadau.

SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Bupati Sekadau Aron, SH membuka secara resmi kegiatan Jambore kader posyandu kabupaten Sekadau, Senin (15/11/2023) di gedung Kateketik Sekadau.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, bahwa keberadaan Posyandu sangat penting dan dibutuhkan oleh masyarakat, karena sejatinya posyandu berfungsi untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, karena dari itu ibu hamil, Balita semuanya membutuhkan pelayanan dari posyandu itu sendiri.

Untuk itu pemerintah daerah tetap komitmen untuk terus membina kader-kader Posyandu yang ada di kantor Sekadau, sebab kader Posyandu sebagai ujung tombak bagi pelayan kesehatan, karena anak-anak dan ibu hamil di layani kesehatan di Posyandu.

"Itu artinya kader Posyandu sebagai garda terdepan pelaku kesehatan bagi masyarakat khususnya ibu hamil dan Balita," kata Aron.

Pada kesempatan itu ia juga mengucapkan terimakasih kepada para kader Posyandu yang hadir pada acara Jambore tersebut, ia meminta agar para kader Posyandu untuk terus bekerja sebagai pelayan masyarakat tanpa kenal lelah. Bukan hanya itu lanjut dia, tugas para kader Posyandu juga berkaitan erat dengan penurunan angka kasus Stunting dikabupaten Sekadau, sebab semula kasus Stunting di kabupaten Sekadau cukup tinggi yakni berada di angka 35  persen, kini hinga hari ini sudah turun menjadi 17 persen.

Ia juga berpesan kepada seluruh kepala desa yang hadir ia berpesan agar lanjutkan kerja kerasnya untuk menyehatkan ibu-ibu hamil dan anak Balita yang setiap bulannya di timbang dan di Posyandu.

"Teruslah bekerja dengan baik untuk menyehatkan bangsa melalui pelayanan Posyandu," pesan Aron.

Sementara itu Henry Alpius kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dalam sambutannya mengatakan,. bahwa kegiatan Jambore ini sebagai bentuk tranformasi kesehatan menuju industri maju dengan tema, "Menciptakan kader yang berkompeten berperang aktif mewujudkan desa sehat menuju masyarakt Sekadau yang maju sejahtera dan bermartabat. Menurut dia, Posyandu sejatinya adalah sahabat masyarakat karena sebagai garda terdepan bagi pelayanan kesehatan.

Hadir pada kegiatan tersebut, ketua TP PKK Ny, Magdalena Susilawati Aron, SP, ketua GOW Ny.Wiwin Artriana Subandrio,S.sos seluruh camat se-kabupaten Sekadau, para tenaga kesehatan kepala Puskesmas se-kabupaten Sekadau, para kepala desa, serat para kader Posyandu,(tar).


Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments