Kembali Bertarung, Aron -Suban Siap Lanjutkan Program Unggulan. - Faktapagi.com

Rabu, Maret 27, 2024

Kembali Bertarung, Aron -Suban Siap Lanjutkan Program Unggulan.



Pasangan Aron-Suban usai mengembalikan formulir ke Partai Demokrat, Selasa (26/03/2024) di Sekretariat partai Demokrat Jalan merdeka Timur.

SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Pasangan Aron-Subandrio (PAS) kembali bertarung sebagai kontestan Pilkada tahun 2024. Kembali bertarungnya kedua pasangan muda ini dibuktikan dengan keduanya bersama-sama mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil Bupati ke sekretariat partai Demokrat, Selasa (26/03/2024) siang.

Dalam sambutannya sekretaris DPC partai Demokrat Jefray Raja Tugam mengatakan, bahwa hari ini dua kandidat yakni Aron sebagai bakal calon bupati dan Subandrio sebagai bakal calon wakil bupati periode 2024-2029 mengembalikan formulir pendaftaran.

"Formulir sudah kita terima dan akan kita verifikasi persyaratannya, baru kita ajukan ke DPP," kata Jefray.

Sementara itu Simon Petrus salah seorang tokoh sekaligus sesepuh masyarakat Sekadau dalam sambutannya mengatakan, bahwa sesuai aspirasi para tokoh masyarakat mereka semua masih menghendaki agar keduanya masih tetap bersama bertarung pada Pilkada tahun 2024.

"Karena mereka sudah memulai jadi tuntaskan dulu apa yang belum di laksanakan selama masa kepemimpinan keduanya," kata Simon.

Menurut dia, jika dilihat dari hasil pembangunan, sepertinya sejak kepemimpinan keduanya Sekadau sudah banyak mengalami perubahan, baik bidang infrastruktur bidang lainnya semuanya baik dan berubah.

Jika ada yang masih belum tuntas wajar karena agar tuntas harus dua periode.

"Untuk itu masyarakat mohon bersabar karena pada periode kedua pasangan Aron-Suban pasti menuntaskan pekerjaan yang belum selesai," ucapnya.

Sebagai tokoh masyarakat dirinya mengucapkan terimakasih kepada pasangan Aron-Suban yang telah mendatangkan kepala negara ke Sekadau, ini adalah prestasi yang luar biasa sebab banyak sekali dampak positif dari kunjungan Presiden bagi masyarakat Sekadau.

Sementara itu Subandrio, SH.MH Wakil Bupati Sekadau yang juga Bakal calon wakil bupati dalam sambutannya mengatakan, bahwa hari ini secara resmi dirinya dan Aron mengembalikan formulir pendaftaran sebagai pasangan Bacalon bupati dan Bacalon wakil bupati.

Ia mengungkapkan kenapa masih ingin berpasangan dengan Aron, karena selama kepemimpinan beliau sudah banyak kebijakan yang baik telah dihasilkan, yakni terbangunnya infrastruktur di berbagai wilayah, seperti di tiga Belitang, seberang Kapuas dan banyak lagi. Artinya, meskipun jabatan kami berdua hanya 3 tahun lebih namun loncatan pembangunan sudah menyamakan masa jabatan lima tahun.

Inilah motivasi kami berdua sehingga masih berpasangan untuk melanjutkan pembangunan yang belum tuntas.

"Program unggulan yakni IP3K selama ini berjalan dengan baik meskipun masih ada kekurangan, namun program itu akan kita lanjutkan," tegas Suban sapaan akrabnya.

Sementara itu Di tempat yang sama Aron, SH Bacalon bupati yang juga bupati Sekadau dalam sambutannya mengatakan, bahwa dirinya bersama Bacalon wakil Bupati Subandrio  mengembalikan formulir ke Demokrat.

Hal ini sebagai bentuk keseriusan kami bahwa pada Pilkada tahun 2024 kedua masih berpasangan dan siap melanjutkan program yang sudah di kerjakan selama tiga tahun ini.

Sudah banyak lanjut dia, program yang sudah kita kerjakan, slogan Sekadau baru Sekadau maju tetap kita lanjutkan

Walaupun masih ada kekurangan di sana-sini tapi komitmen kami tetap akan menuntaskan program unggulan yakni IP3K.

"Komitmen kami berdua tetap akan menuntaskan program unggulan yakni IP3K," tekadnya.

Selain itu lanjut dia, setelah mendaftarkan diri ke partai Demokrat ia bersama Subandrio tetap akan mendaftar diri sebagai Bacalon ke partai lain."Sebab saya sadar untuk membangun Sekadau tidak mungkin hanya dilakukan oleh dua atau tiga orang saja, semua pihak harus terlibat,"katanya.

Karena tambah dia lagi, harapan semua masyarakat Sekadau adalah Sekadau yang maju sejahtera bermartabat.

"Agar itu terwujud kita harus jaga selalu kekompakan," ucapnya..

Hadir pada acara tersebut anggota DPRD dari partai Demokrat dan anggota DPRD dari Partai Nasdem ketua PAC partai Demokrat serta para tokoh masyarakat.(tar).


Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments