Bupati Selalu Ingatkan Jangan Ada Lagi Anak-Anak Putus Sekolah - Faktapagi.com

Sabtu, Agustus 10, 2024

Bupati Selalu Ingatkan Jangan Ada Lagi Anak-Anak Putus Sekolah



Aron,SH

SEKADAU-FAKTAPAGI.COM.Bupati Sekadau Aron, SH dalam setiap kegiatan bertemu dengan masyarakat, ia selalu mengingatkan kepada para orang tua yang hadir agar tidak membiarkan anak-anak usia sekolah putus sekolah atau berhenti sekolah ditengah jalan. Karena pemerintah sudah menyiapkan sarana pendidikan yang representatif.
"Ingat jangan sampai anak-anak kita putus sekolah dengan alasan apapun karena pemerintah sudah menyiapkan semua sarana pendidikan," katanya saat launching Revitalisasi Gedung SMP Negri 01 Belitang Hulu,Kamis (08/08/2024) dihalaman SMP Negeri Belitang Hulu.
Menurut dia, untuk bisa bersaing diera digitalisasi seperti sekarang, mau tidak mau kita harus menempuh pendidikan formal, karena tidak ada yang bisa dilakukan di zaman modern ini dengan cara otodidak. "Semua harus melalui pendidikan formal," katanya.
Zaman dulu dan zaman sekarang sudah jauh beda, mulai dari sarana pendidikan sampai dengan sarana lainnya, memang sudah semakin mudah, mau kuliah sudah ada tempat kuliah di Sekadau yakni Institut Keling Kumang (ITKK), sekarang tergantung kita mau sekolah atau tidak, karena Pemerintah selalu mendorong dengan cara menyiapkan sarana Pendidikan. "Seperti melakukan rehabilitasi ruang kelas dan pembangunan sarana lainnya,semuanya demi kemajuan di pendidikan di kabupaten Sekadau," kata Aron.
Karena sesuai pepatah orang bijak lanjut dia, jika kita ingin mengubah dunia caranya hanya dengan membangun sarana pendidikan yang baik, karena jika sarana pendidikan sudah baik, maka kemajuan dunia pasti bisa kita raih.
Saat ini kata dia, dunia sudah tidak lagi seperti 10 tahun lalu, kita tidak boleh lagi mengandalkan nipotisme, kekerabatan jika ingin mencapai tujuannya, semua itu saat ini sudah tidak berlaku lagi,zaman sekarang kita harus siap berkompetisi secara terbuka, siapa tepat dia dapat siapa pintar' dia dapat, tidak ada bahwa dia anak pejabat atau dia orang dekat dengan pejabat. "Untuk mencapai sesuatu kita harus siap berkompetisi," kata Aron.(tar)



Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments