Subandrio,SH.MH |
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Wakil Bupati (Wabup) Sekadau Subandrio, SH.MH mengatakan, bahwa guru memiliki kontribusi besar terhadap pembangunan Sumberdaya Manusia(SDM)masyarakat kabupaten Sekadau. "Maka dari itu sangat wajar kalau guru disebut Pahlawan tanpa tanda jasa," katanya kemarin.
Bercermin dari hasil Paskibraka pada upacara HUT RI ke-79 tahun 2024, hasilnya memang memuaskan, walaupun masalah latihannya begitu singkat, namun anak-anak sudah bisa memberikan yang terbaik pada Pengibaran Bendera pada upacara tersebut.
"Mewakili Pemerintah Daerah dirinya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada guru dikabupaten Sekadau, yang telah mencetak banyak generasi yang baik," kata Wabup.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang terlibat untuk mempersiapkan Paskibraka tahun 2024, karena selain sukses Paskibraka juga bisa melatih mental anak-anak supaya memiliki keberanian kedepan.
Ini semua berkat guru yang kita miliki, karena dari tangan mereka muncul generasi yang baik, dan berbakat sehingga untuk mencetak karakter anak sudah gampang karena dasarnya sudah ada, mereka belajar di sekolah-sekolah dididik oleh para guru.
"Terimakasih kepada Paskibraka kabupaten Sekadau, baik yang tahun ini maupun tahun-tahun lalu, karena jasa kalian proses pengibaran bendera," kata Wabup.(tar).