Tingkatkan Literasi Tentang Keuangan Negara, Kemenkeu Mengajar 9 di kota Singkawang. - Faktapagi.com

Rabu, Oktober 09, 2024

Tingkatkan Literasi Tentang Keuangan Negara, Kemenkeu Mengajar 9 di kota Singkawang.

 

Kegiatan Kemenkeu mengajar Sembilan dari Kemenkeu RI di kota Singkawang, Senin (07/10/2024) di Singkawang.

SINGKAWANG-FAKTAPAGI.COM. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia mengelar kegiatan Kemenkeu mengajar Sembilan di Kota Singkawang. Acara yang bertajuk "Dari Kami Untuk Negeri" berlangsung pada Senin (07/10/ 2024) kemarin.

Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Singkawang berpartisipasi langsung ikut serta memeriahkan kegiatan Kemenkeu Mengajar Sembilan di Kota Singkawang. Kegiatan Kemenkeu Mengajar telah berlangsung selama Sembilan tahun, dimulai sejak tahun 2016 hingga sampai 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan peran Kemenkeu dalam mengelola keuangan negara, khususnya terkait APBN.

Kemenkeu Mengajar Sembilan di Kota Singkawang diadakan di dua sekolah yakni SDN 1 Singkawang dan SMAN 1 Singkawang. 

Kemenkeu Mengajar 9 di Kota Singkawang diikuti oleh sejumlah 13 Panitia Daerah dan 31 Relawan Pengajar dan Dokumentator yang merupakan pegawai aktif Kementerian Keuangan, yang berasal dari KPKNL Singkawang, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Singkawang, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Singkawang, Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tipe Madya Pabean  (KPPBC TMP) C Sintete, dan KPPBC TMP C Entikong.

Kegiatan Kemenkeu Mengajar 9 di Kota Singkawang dimulai dengan upacara bersama di kedua sekolah yang diikuti oleh seluruh siswa dari masing-masing sekolah. 

Setelah itu dilanjutkan dengan flashmob Kemenkeu Mengajar 9. Selain sebagai hiburan, flashmob juga bertujuan meningkatkan interaksi antara relawan dan siswa, menciptakan kebersamaan, dan memperkuat semangat kegiatan literasi keuangan.

Kemenkeu Mengajar di SMAN 1 Singkawang dibuka oleh Sumatro Penjabat Walikota Singkawang dan Kepala KPPBC TMP C Sintete, Teguh Iman Subagyo. 

Acara seremonial sambutan Kemenkeu mengajar di SDN 01 Singkawang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Singkawang, Asmadi, dan Kepala KPPN Singkawang, Bulus Lumban Gaol. Pada acara pembukaan dan sambutan ini, panitia juga menyampaikan ucapan terima kasih dan plakat kepada pihak sekolah.

Selanjutnya, kegiatan mengajar dimulai pada pukul 08.40 WIB. Melalui pengajaran interaktif, para relawan Kemenkeu menyampaikan materi tentang pentingnya Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dalam kehidupan sehari-hari, seperti pembiayaan infrastruktur publik dan pendidikan. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan literasi keuangan negara dan semangat belajar siswa di seluruh penjuru Indonesia​. (nita/tar)


Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments