PJs Bupati Sekadau Frans Zeno baju batik tengah, saat menghadiri Rakerda Partai Nasdem, Kamis (14/11/2024) dirumah Adat Melayu Sekadau. |
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM.Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Sekadau, Frans Zeno menghadiri pembukaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Nasdem kabupaten Sekadau di Rumah Melayu Sekadau.Rakerda partai Nasdem kali ini mengangkat tema 'Penguatan Struktur Partai Nasdem Menuju Sekadau Unggul, Sejahtera dan Bermartabat,Kamis (14/11/2025) di rumah Adat Melayu.
Pada kesempatan tersebut, Pjs Bupati menyampaikan ucapan selamat kepada partai NasDem yang akan melakukan Rakerda.
"Kami sebagai pemerintah Daerah kabupaten Sekadau mengucapkan selamat atas diselenggarakannya Rakerda partai NasDem," ucap Fran Zeno.
Pjs Bupati Sekadau juga mengajak semua lapisan masyarakat kabupaten Sekadau untuk selalu menjaga situasi dan suasana menjelang pilkada.
"Mari kita jaga situasi dan kondisi kabupaten Sekadau yang kita cintai ini dengan baik," pinta Zeno.
"Harapan saya semoga pilkada tahun ini bisa berjalan dengan aman, baik dan lancar," tambahnya.
Ketua DPD Partai NasDem, Subandrio yang juga merupakan Calon Wakil Bupati Sekadau 2025-2030 menyampaikan bahwa untuk mensukseskan program dan tujuan partai, maka wajib dilaksanakan penguatan kader.
"Sesuai dengan tema Rakerda kali ini, maka penguatan kader ini sangat penting, dan berkat hasil kerja keras para kader, kita tahun b2024 kita bisa mengantar dari 3 kursi, tahun ini bisa menjadi 4 kursi di DPRD kabupaten Sekadau, dan di provinsi kita dapat menghantar 1 kursi perwakilan dari kabupaten Sekadau di DPRD provinsi Kalimantan Barat," kata Suban, sapaan akrab Calon Bupati Sekadau tersebut.
"Kita berharap tahun 2024 ini kita menangkan pasangan PAS yang diusung oleh partai NasDem," tegas Suban.
Sementara itu Calon Bupati Sekadau, Aron menyampaikan bahwa tugas kades adalah memenangkan pasangan Kepala daerah yang diusung oleh partai NasDem dan partai Koalisi.
"Tugas kita adalah memastikan kemenangan pasangan Calon Bupati dan wakil bupati Sekadau serta gubernur dan Wakil gubernur Kalbar yang diusung oleh Partai NasDem dan partai Koalisi," ucap Aron.
Aron juga menyampaikan kepada seluruh kader partai Nasdem untuk tidak membawa isi dara, agama dan suku dalam berkampanye.
Pada kesempatan tersebut Ketua panitia, Ignasius Gunawan juga menyampaikan bahwa tujuan Rakerda ini adalah untuk memperkuat struktur partai NasDem menjelang pilkada tahun 2024.
"Untuk memperkuat struktur partai NasDem kabupaten Sekadau dalam persiapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau serta Gubernur dan Wakil gubernur Kalimantan Barat tahun 2024," ucap Gunawan.(tar)